Our Portfolio

RESTO AND COTTAGE
Tabanan, Bali

RESTO, COTTAGE AND POOL
Bali



CAFE
Canggu, Bali
Kami adalah sebuah perusahaan yang baru berdiri ditahun 2023 dengan asa ingin mewujudkan sebuah karya nyata yang ramah lingkungan baik dalam proses maupun karya.
Walaupun usia masih baru, namun kami memiliki tim yang sudah berpengalaman dalam pengerjaan bangunan perumahan hunian dan komersil.
Kami juga memiliki manajemen yang terbuka untuk bekerjasama dengan perusahaan-perusahaan yang sudah jauh lebih maju dan berpengalaman, untuk itu kami sedang dalam proses menaati semua komitmen yang disepakati.
Kami berharap tekad kuat kami membawa hasil yang sesuai dengan visi dan misi perusahaan.
“Mewujudkan bangunan cerdas yang sehat, ramah lingkungan dan hemat energi untuk kehidupan berkelanjutan”
1.Menciptakan Lingkungan Sehat:
Merancang bangunan dengan ventilasi optimal, pencahayaan alami, dan material bebas bahan kimia
berbahaya.
2. Mendorong Keberlanjutan:
Menggunakan material berkelanjutan, mengelola limbah dengan efisien, dan mengimplementasikan
sistem konservasi air.
3. Mengoptimalkan Energi:
Memanfaatkan teknologi hemat energi, energi terbarukan, dan sistem otomasi untuk mengurangi
konsumsi energi.
4. Mengintegrasikan Alam:
Menerapkan desain biophilic untuk menggabungkan elemen alam ke dalam bangunan guna
meningkatkan kesejahteraan penghuni.
5. Mengedukasi dan Berinovasi:
Terus mengembangkan pengetahuan dan teknologi terbaru dalam arsitektur dan konstruksi untuk
mencapai tujuan bangunan yang sehat, hijau, dan hemat energi.
Analisis masalah dan keinginan klien, pembuatan sketsa desain, gambar detail struktur, arsitektur beserta Rencana Kerja Syarat – Syarat dan Spesifikasi Teknis , Inovasi bangunan yang lebih ramah lingkungan
Pelaksanaan pembangunan berdasarkan rencana kerja, syarat – syarat, Spesifikasi Teknis dan RAB yang disepakati bersama dengan cara yang ramah lingkungan
Perbaikan berdasarkan kebutuhan dan keinginan klien, perbaikan bangunan ke arah yang lebih ramah lingkungan
Perencanaan dan penataan suasana dalam bangunan, penambahan sentuhan nilai ramah lingkungan untuk kesejahteraan pengguna bangunan
Perencanaan dan penataan lingkungan luar bangunan, lingkungan perumahan, pertamanan
dengan mempertimbangkan aspek ramah lingkungan untuk kesejahteraan pengguna kawasan
Memberikan suatu kawasan yang asri dan ramah lingkungan, mulai dari penyediaan lahan hingga pembuatan bangunan, infrastruktur, sarana pra sarana
Tabanan, Bali
Bali
Canggu, Bali
Sarjana Teknik Sipil ITS yang telah berpengalaman melaksanakan project seperti resto, cottage, pool, guest house dan cafe di Bali